Balad OMO

Jumat, 30 September 2022

Sejarahmudanku

SEJARAHMUDANKU

Memang

Bungamu layu

Buahmu peot

Daunmu rontok

Batangmu rapuh

Akarmu merangas

Kamu tumbang, Sejarah!

Memang

Harus kupupuk

Rayap-benalu kubasmi

Fotosintesis kuserap

Tekstur-rasa kurekayasa

Wangi-indah kuobral

Kamu tangguh, Sejarah!

Ujungberung@01.10.2022

#HKP

#Hari_Kesaktian_Pancasila

Rokok, Selamat Tinggal

ROKOK, SELAMAT TINGGAL!

Aku bukan anak nakal

Apalagi berandal

Aku, manusia gagal

Tak ingin ada kata sesal

Apalagi menjadi penyesal

Aku hanya ingin kembali ke asal

Miliki spirit fitri

Merindu Nabi

Dicintai Nabi

Ujungberung@01.10.2022

Cq. Milad Nabi Muhammad (08/10)

#shalawat!

Selasa, 06 September 2022

BBM dan BLT

Harga BBM naik

Darah, amarah mendidih

Kalbu, malu membeku

Cabai jadi sambal

Pegawai jadi bebal

Harga diri longsor


#BBM #BLT 

Dalil Moderasi Beragama

Dan demikian pula Kami telah menjadikan kamu (umat Islam) UMAT PERTENGAHAN agar kamu menjadi saksi atas (perbuatan) manusia dan agar Rasul (Muhammad) menjadi saksi atas (perbuatan) kamu (Qs 2: 143)